Bergembira di Lapas Anak Tangerang bersama Prudential - Jurnal Hati Irfa Hudaya

Jumat, 05 Januari 2018

Bergembira di Lapas Anak Tangerang bersama Prudential



Anak adalah harapan bangsa. Sebagai orang tua tentunya kita sudah berusaha mendidik anak sebaik mungkin. Kehidupan yang berakhlak telah kita ajarkan. Berbagai pengetahuan yang tak diajarkan oleh sekolah pun telah kita sampaikan. Agama sebagai benteng moral anak-anak pun kita berikan supaya dalam kehidupan anak-anak kita nanti berjalan sesuai dengan aturan. Supaya anak-anak kita mendapatkan kehidupan yang lebih baik dan berbahagia.

Namun di sisi lain, di luar sana, banyak sekali anak-anak yang tak tersentuh oleh kasih sayang orang tua. Tak sedikit anak-anak yang terdidik di jalanan atau lingkungan yang tak sehat. Ada kehidupan keras dan kejam yang dilalui oleh anak-anak membuat mereka pun harus bertahan dengan cara masing-masing. Sehingga cara yang mereka lakukan telah melompat jauh dari kehidupan anak-anak pada umumnya. Lompatan kehidupan yang membawa mereka menjalani sebagian masa anak-anak mereka di sebuah tempat berjeruji. Yang memaksa mereka tercabut hak hidup bebasnya dan berada di sebuah lembaga pemasyarakatan anak.

Tanggal 22 November 2017 yang lalu, Prudential Indonesia berbagi kebahagiaan di Lapas Anak Tangerang. Dalam rangka hari jadinya yang ke 22 Prudential Indonesia mengadakan syukuran ditempat tersebut. Ini sudah yang kesebelas kalinya Prudential merayakan hari jadinya di  sana.



Kegiatan yang sudah diadakan sejak 2006 ini merupakan bentuk kepedulian Prudential Indonesia pada anak-anak dan remaja Indonesia yang kurang beruntung. Kunjungan yang rutin dilaksanakan setahun sekali ini merupakan bagian dari bentuk rasa syukur atas beragam pencapaian prestasi. Berbagi kebahagiaan di Lapas Anak Tangerang merupakan program CSR perusahaan yang masuk dalam pilar edukasi dari tiga pilar CSR Prudential Indonesia yaitu edukasi, kesehatan dan tanggap bencana.
Kepedulian terhadap anak bangsa pun diberikan Prudential Indonesia dengan memberikan ketrampilan. Salah satunya adalah ketrampilan Bahasa Inggris yang dilaksanakan mulai tahun 2012 sampai dengan 2017. Ini adalah bentuk dari dukungan terhadap anak didik Lapas Anak Tangerang supaya mereka pun mampu berbaur kembali ke mayarakat dengan baik.


Band KOTAK memeriahkan kegembiraan hari itu. Penampilan Tantri dan Kawan-kawan menjadikan hari itu terasa spesial bagi anak didik serta relawan yang berjumlah 75 orang dan kesemuanya adalah staf Prudential. Tak ketinggalan para anak didik Lapas Anak Tangerang unjuk kebolehan dengan memainkan rebana.

Sekilas Tentang Prudential

PT. Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) yang telah berdiri sejak tahun 1995 merupakan bagian dari Prudential plc, sebuah grup perusahaaan jasa kuangan yang terkemuka di Inggris. Perusahaan tersebut merupakan salah satu penyedia jasa asuransi jiwa di Indonesia yang berkembang pesat. Menjadi bagian dari grup keuangan yang telah berpengalaman selama 168 tahun di bidang asuransi jiwa menjadikan Prudential Indonesia memiliki komitmen yang tinggi untuk pengembangan produknya.

Sejak meluncurkan produk unit link (produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi) pertamanya 1999, Prudential Indonesia pun memimpin pasar produk tersebut. Apalagi ketika meluncurkan unit bisnis Syariah di tahun 2007 perusahaan ini pun dipercaya oleh masyarakat sebagai pemimpin pasar asuransi jiwa syariah di Indonesia sejak pendiriannya.
Prudential Indonesia berkantor pusat di Jakarta dengan kantor pemasaran di Medan, Surabaya, Bandung, Denpasar, Batam dan Semarang. Sampai dengan 30 Juni 2017, Prudential Indonesia melayani sekitar 2,4 juta nasabah melalui lebih dari 271.000 tenaga pemasar di 409 Kantor Pemasaran Mandiri (KPM) di seluruh nusantara (termasuk Jakarta, Surabaya, Medan, Bandung, Yogyakarta, Batam, dan Bali).


3 komentar:

  1. Insya Allah apa yg dilakukan Prudential ini bermanfaat buat AnDik2 di sana y mba.. Aamiin..

    BalasHapus
  2. Prudential konsepnya mateng, kualitasnya dijaga banget dia tak heran banyak yang suka

    BalasHapus

Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar ya? Terima kasih